Masyarakat Kumpeh Ulu Resah, Gerombolan Gengster Mondar-Mandir Bawa Senjata Tajam

Jumat 21-06-2024,11:20 WIB
Reporter : Yasri Nurhadi
Editor : Ade Putra

Jambitv.co, MuaroJambi – Akhir-akhir ini kelakuan para gerombolan gengster bermotor kian meresahkan masyarakat. Khususnya di Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi. Dalam potongan video yang beredar viral di media sosial, terlihat gerombolan gengster sedang mondar-mandir bebas di jalanan membawa sejumlah senjata tajam. 

Tepatnya video tersebut terekam di Desa Kasang Pudak dimana gerombolan yang didominasi para pemuda ini dengan santainya membawa Celurit dan Samurai sambil mengacungkan ke sejumlah pengendara lain. 

Eva salah seorang warga Kumpeh Ulu mengaku sangat takut para gerombolan gengster ini akan membuat onar di desa mereka. Terlebih lagi para gerombolan ini kerap kali beraksi di atas jam 12 malam di saat suasana jalanan sudah sepi. 

BACA JUGA:Polres Bungo Amankan Belasan Remaja Diduga Geng Motor di Eks MTQ

Jalan Lintas Suak Kandis dan Jalan Raya Kasang Pudak  sudah seperti menjadi kawasan aktivitas mereka yang membuat para pengendara selalu was-was melintasinya saat malam hari. Warga berharap ada tindakan hukum dari Polisi untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masyarakat. 

“Geng motor ini sangat meresahkan Pak, warga kita yang pulang malam pulang kerja, di atas jam 12 malam geng motor ini mulai beraksi Pak. Jadi untuk keamanan masyarakat sudah kurang terjamin,” tutur Eva.

BACA JUGA:10 Anggota Geng Motor Diamankan Polisi, 8 Diantaranya Diberi Sanksi Sosial Bersihkan Masjid

Hal senada disampaikan Gunawan warga perumahan  di Desa Kasang Kota Karang yang nyaris jadi korban geng motor. Gunawan menceritakan, pada Selasa malam sekira  jam 21.00 WIB, Dirinya nyaris  menjadi korban aksi 20 orang yang membawa samurai tersebut. Beruntung Gunawan berhasil menyelamatkan diri walau diperjalanan sempat  menabrak pengendara lain dan jatuh sehingga membuat kakinya terkilir di bagian lutut.

Kategori :