Jambitv.co, Tebo - Warga Kecamatan VII Koto Ilir, khususnya Desa Cermin Alam digegerkan dengan penemuan tulang belulang manusia di Lahan Hutan Produksi Terbatas, di Desa Pemayungan Kecamatan Sumay yang diduga Mustopa Kamal bin Hasanudin (49 tahun).
Kanit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Polres Tebo Ipda Diki Fribadi menjelaskan, korban pergi bersama temannya M Yunus bin M Ziat pada tanggal 15 September 2023 ke Sungai Puman RT 10 Dusun Muara Bulan, Desa Pemayungan, Kecamatan Sumay. Untuk mengerjakan dan mengolah lahan di Lahan Hutan Produksi Terbatas. "Korban dan rekannya juga membawa alat pancing, untuk memancing di dalam," ungkapnya, Rabu (27/9/2023). Lanjutnya, pada tanggal 16 September 2023 pada pukul 11.00 WIB korban dan temannya pergi memancing. Namun berbeda arah, pada pukul 12.00 WIB, mereka berjanji akan kembali lagi ke pondok untuk makan siang bersama. Setelah itu, mereka kembali melanjutkan memancing dan kembali berjanji akan kembali ke pondok pada 18.30 WIB. Namun, yang kembali hanya M Yunus bin M Ziat. Sedangkan Mustopa Kamal bin Hasanudin tidak kembali sesuai perjanjian. "M Yunus bin M Ziat pun langsung mencari korban disekitaran pondok. Namun tidak ditemukan, hingga memutuskan pada Minggu 17 September 2023 untuk kembali ke Desa Cermin Alam memberitahu kepada pihak keluarga," terangnya. Lebih lanjut, baru pada tanggal 18 September 2023 M Yunus bin M Ziat memberitahu kepada keluarga Mustopa Kamal bin Hasanudin. Jika, anggota keluarganya hilang sehingga pada 19 September dilakukan pencarian. BACA JUGA:Si Jago Merah Kembali Hanguskan Lahan Kosong Di Muaro Jambi Ternyata, setelah berhari-hari melalukan pencarian. Baru pada tanggal 25 September 2023 lalu, sekitar pulul 11.00 WIB ditemukan tulang belulang mirip ciri-ciri Mustopa Kamal dalam keadaan terbakar, namun masih bisa di identifikasi. "Pihak keluarga menolak di autopsi, dan mereka mengaku korban mempunyai riwayat sesak nafas," ujarnya. Diduga, korban mengalami sesak nafas. Karena pada pertengahan bulan September lalu terjadi Kebaran Hutan dan Lahan (Karhutla). Diduga asap membuatnya pingsan dan api yang menjalar membakarnya. BACA JUGA:Pemulung Temukan Jasad Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Hitam di Tumpukan SampahWarga Temukan Kerangka Manusia, Korban Diduga Tewas Terbakar Saat Kebakaran Lahan
Kamis 28-09-2023,17:52 WIB
Reporter : Arief Rizal
Editor : Bahtiar AB
Tags : #tulang belulang manusia
#penemuan kerangka manusia
#korban tewas terbakar
#kebakaran hutan dan lahan
Kategori :
Terkait
Jumat 27-09-2024,11:35 WIB
Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Jambi Telah Mencapai 1.063,75 Hektare
Rabu 11-09-2024,10:02 WIB
Luas Lahan Terbakar di Batanghari Sudah Mencapai 301,5 Hektar
Kamis 15-08-2024,09:41 WIB
Kebakaran Lahan PT Arta Mulia Mandiri di Tanjab Barat, Polda Jambi Turun dan Lakukan Penyelidikan
Jumat 02-08-2024,09:43 WIB
6,5 Hektar Lahan di Muara Bulian Ditemukan Terbakar, Pemadaman Api Hingga Pukul 3 Dini Hari
Sabtu 27-07-2024,10:25 WIB
Kebakaran Lahan di Desa Tinting Belum Padam, Sudah 3 Hari Petugas Masih Berjibaku Padamkan Api
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,10:07 WIB
Kasus Korupsi Dana Hibah Koni Sungai Penuh, Hadirkan Kepala KP2KP Padang Aro
Kamis 21-11-2024,10:04 WIB
Oknum Dokter Spesialis Gigi Jarang Ngantor, Pelayanan di RSUD Ahmad Ripin Terganggu
Kamis 21-11-2024,10:00 WIB
BPBD Sarolangun Ingatkan KPU Antisipasi Bencana di 5 Kecamatan Rawan Bencana
Kamis 21-11-2024,10:11 WIB
APBD Kota Jambi 2025 Diproyeksikan Capai Rp 1,8 Triliun, Terjadi Penurunan Belanja Daerah
Terkini
Kamis 21-11-2024,10:47 WIB
Polres Kerinci Perketat Pengawasan Media Sosial Menjelang Masa Tenang Pilkada 2024
Kamis 21-11-2024,10:37 WIB
Bawaslu Batanghari Terima Dua Laporan Dugaan Pelanggaran Kampanye
Kamis 21-11-2024,10:32 WIB
Pernyataan Ahli Pajak Membingungkan Penasehat Hukum Korupsi Dana Hibah KONI Sungai Penuh
Kamis 21-11-2024,10:32 WIB