Jambitv.co, Muaro jambi - Dalam kunjungan kerjanya di Kecamatan Kumpeh Ulu. Pj Bupati Bachyuni Deliansyah menyaksikan pengukuhan pengurus Lembaga Adat Melayu Jambi Kecamatan Kumpeh Ulu Kabupaten Muaro Jambi. Yang berlangsung di gedung serba guna Desa Kota Karang.
Dalam kesempatan ini Raden Tahir resmi menjadi Ketua LAM Kecamatan Kumpeh Ulu Masa Bakti 2023 2028. Setalah dikukuhkan oleh Wakil Ketua Lam Muaro Jambi Raden Anwar. Pj Bupati Bachyuni Deliansyah berharap, pengurus lam yang dikukuhkan dapat berkontribusi dalam menjaga keharmonisan hidup bermasyarakat dan menjaga kebhinekaan. Kemudian lembaga adat melayu jambi kecamatan kumpeh ulu, juga diharapkan dapat bersinergi dengan pemerintah kecamatan, tokoh agama dan tokoh masyarakat. “Sebab yang terpenting harus bisa memposisikan pada dua posisi, melalui rapat adat atau ini masuk dalam hukum positif. Hukum yang berlaku di Republik Indonesia. Jadi ada dua, pak ketua pun jadi ada mengatakan ada dua yang harus menjadi acuan kita untuk bibit,” Ucap Bachyuni Deliansyah Pj Bupati Muaro Jambi. Dengan kepengurusan yang baru, diharapkan lam kecamatan kumpeh ulu dapat mengambil peran, dalam upaya penyelesaian berbagai sengketa, yang terjadi di tengah masyarakat. BACA JUGA:PJ Bupati Bachyuni Deliansyah Apresiasi Wisuda Akbar Rumah Tahfizh Qur’anPengurus LAM Diharapkan Dapat Menjaga Keharmonisan di Tengah Masyarakat
Jumat 15-09-2023,09:43 WIB
Editor : Bahtiar AB
Kategori :