Mudahkan Petugas Lakukan Pengawasan, Stiker Angkutan Batubara Direvisi

Kamis 31-08-2023,10:25 WIB
Reporter : Nur Pehatul Jannah
Editor : Suci Mahayanti

Jambitv.co, Jambi - Dinas Perhubungan Provinsi Jambi mengklaim operasional angkutan batubara kini terkendali. Tidak ada kemacetan panjang yang terjadi, namun hanya sedikit perlambatan di sejumlah titik ruas jalan yang mayoritas terjadi di wilayah Kabupaten Batanghari.

Kemacetan angkutan batubara di Provinsi Jambi kini berhasil dikendalikan. Tidak ada lagi kemacetan panjang yang terjadi pada malam hari saat operasional angkutan batubara. 

Hal itu dikatakan langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jambi, John Eka Powa. 

Menurutnya, tidak ada lagi kemacetan panjang angkutan batubara. Namun masih sedikit terjadi perlambatan di beberapa ruas jalan, khususnya di Kabupaten Batanghari. 

“Perlambatan itu disebabkan karena masih adanya angkutan batubara yang patah as atau ban pecah di tengah jalan. Kemudian masih ada sedikit jalan rusak yang menjadi penyebab perlambatan lalu lintas.” kata Kadishub John Eka Powa.

 

Dishub Jambi juga masih terus melakukan monitoring ke lapangan, serta sigap melakukan bantuan apabila ada kendaraan yang mengalami kerusakan, sebagai upaya agar tidak terjadi kemacetan panjang. 

Sementara itu, guna memudahkan dalam pengawasan, pihaknya juga merevisi barkode atau stiker angkutan batubara. Sehingga pengawasan atau kontrol batubara dapat dilakukan dengan mudah.

 

Kategori :