Kebakaran Hebat Terjadi di Tebo Tengah, Habiskan Kebun Warga Seluas 2,5 Hektar

Kebakaran Hebat Terjadi di Tebo Tengah, Habiskan Kebun Warga Seluas 2,5 Hektar

Kebakaran Hebat Terjadi di Tebo Tengah, Habiskan Kebun Warga Seluas 2,5 Hektar-Arief Rizal-Jambi TV

TEBO, JAMBITV.CO - Kebun warga seluas 2,5 hektar di Bungkal Tebo Tengah terbakar. Diduga api berasal dari puntung rokok. TRC BPBD dan Manggala Agni berjibaku dalam memadamkan api.

Kebun warga di bungkal, Kelurahaan Muara Tebo, Kecamatan Tebo Tengah, terbakar pada Selasa siang 11 November 2025. Tim reaksi cepat BPBD Tebo dan Manggala Agni berjibaku dalam memadamkan api. Komandan Pos BPBD Tebo Toto Julianto mengatakan, BPBD Tebo mengerahkan 2 armada, ditambah 1 armada milik Manggala Agni. Tim cukup kewalahan dalam memadamkan api karena dedaunan kering dan angin cukup kencang. Namun api baru bisa benar - benar dijinakkan sekitar 2,5 jam kemudian.

BACA JUGA:Kebakaran Lahan Kembali Terjadi! Kali Ini di Komplek Perkantoran Bupati Tebo

“Kami dari tim reaksi cepat BPBD Kabupaten Tebo menerima laporan pukul 11:45 WIB kejadian di daerah Tungkal Muara Tebo, kami menurunkan armada bersama dengan Manggala Agni dan Alhamdulillah api berhasil dijinakkan, asal mula api dari puntung rokok,” ungkapnya.

Lanjut Toto, untuk luas lahan terbakar sekitar 2,5 hektar, diduga dari oknum warga membuang puntung rokok sembarangan.

BACA JUGA:Kebakaran Hebat Habiskan 12 Rumah di RT 05 Kelurahan Rawasari, Kota Jambi

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: